Presiden Jokowi Sambut Gembira Kedatangan 1,2 Juta Vaksin Covid-19 ke Tanah Air

- 6 Desember 2020, 22:43 WIB
Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo. /- Foto : tangkapan layar Instagram @jokowi

JURNALGAYA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan vaksin virus corona (Covid-19) telah tiba di Indonesia.

Vaksin Covid-19 yang tiba di Indonesia adalah vaksin buatan Sinovac, sebanyak 1,2 juta vaksin.

Vaksin corona tersebut dibawa menggunakan pesawat Garuda Indonesia jenis Boeing 777-300ER dan tiba di Bandara Soekarno Hatta sekitar pukul 21.20 WIB.

"Saya ingin menyampaikan satu kabar baik bahwa hari ini pemerintah sudah menerima 1,2 juta vaksin Covid-19. Vaksin ini buatan Sinovac, yang kita uji klinis di Bandung sejak Agustus 2020," kata Jokowi dalam keterangan pers, Minggu 6 Desember 2020.

Baca Juga: Anies Baswedan Perpanjang Kembali PSBB Transisi, Prihatin Klaster Keluarga Melonjak

Jokowi menambahkan pemerintah saat ini juga masih mengupayakan mendatangkan 1,8 juta dosis vaksin. Diperkirakan vaksin tersebut akan tiba Januari 2021.

"Kita sangat bersyukur, alhamdulillah vaksin sudah tersedia, artinya kita bisa mencegah meluasnya wabah Covid-19," ujar Jokowi.

Meski demikian Jokowi mengingatkan vaksin tak bisa langsung digunakan. Vaksin harus lebih dulu melewati tahapan-tahapan di BPOM untuk menjamin keselamatan dan kesehatan masyarakat.

Ia pun mengungkap kondisi vaksinasi yang tidak mungkin dilakukan serentak. Sehingga, dia berharap masyarakat bisa mengikuti pengumuman dan petunjuk yang sudah disiapkan oleh pemerintah.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x