Haikal Hassan Baras Posting Hasil Tes Covid-19 : Jahat, Saya Baru Paham dan Mengerti

- 25 Desember 2020, 11:46 WIB
Haikal Hassan Baras Posting Hasil Tes Covid-19 : Jahat, Saya Baru Paham dan Mengerti./
Haikal Hassan Baras Posting Hasil Tes Covid-19 : Jahat, Saya Baru Paham dan Mengerti./ /Twitter @mohmahfudmd/Twitter@mohmahfudmd

JURNAL GAYA - Pagi ini, Jumat, 25 Desember 2020, Sekretaris Jenderal Habib Rizieq Shihab Center (HRS Center) Haikal Hassan Baras, memposting foto hasil tes Covid-19 dari Rumah Sakit (RS) Polri yang menyatakan bahwa ia negatif.

Bersamaan dengan postingan foto tersebut, ia menyertakan caption, "Hasil negative. Laporan tersebut dari institusi resmi, dari RS Polri. Saya baru paham dan mengerti tentang kejahatan media dan pelintiran berita."

 

 

Baca Juga: Tips untuk Hadirkan Suasana Natal di Rumah

Dua menit sebelumnya ia membuat postingan, "Kirim salam untuk wartawan pembohong, buzzer pembuat meme jahat, perekayasa kasus, penggemar fitnah, dan para pencari kesalahan orang lain." 

 

 

Sementara pada 23 Desember 2020, ia membuat postingan, "Jahat banget wartawan nulis berita. Bohonglah, Covidlah, Mangkirlah."

 

 

Baca Juga: Komnas HAM Akhirnya Turun Tangan, Selidiki Senjata Tajam di Bentrokan FPI, Ini Titik Terangnya

 

Diduga, cuitan tersebut terkait pemberitaan media tentang penundaan pemeriksanaannya pada 23 Desember lalu.

Seperti diketahui, ia direncanakan menjalani pemeriksaan oleh pihak Kepolisian pada Rabu, 23 Desember 2020. Dia akan diperiksa terkait dugaan menyebar berita bohong karena menyampaikan mimpi bertemu dengan Rasulullah SAW.

Namun, saat itu Penyidik Polda Metro Jaya menunda pemeriksaan terhadap Haikal Hassan Baras setelah hasil rapid test antibodinya dinyatakan reaktif Covid-19.

Baca Juga: Tak Hadiri Undangan Rizky Febian dan Putri Delina, Pihak Teddy: Memang Mereka Saja yang Sibuk?

 

Setelah itu, petugas kemudian melakukan rapid test antigen, dengan hasil negatif.

Kendati demikian, pihak Kepolisian tetap merujuk Sekretaris Jenderal HRS Center itu ke RS Polri Kramat Jati untuk tes usap PCR atau polymerase chain reaction.

Berdasarkan hasil PCR RS Polri, sesuai dengan postingan Haikal Hassan, ia dinyatakan negatif Covid-19.  

Baca Juga: Beredar Surat Pembubaran FPI, Hoax atau Fakta, Begini Penjelasan Mahfud MD

Setelah hasil tersebut keluar, Polri berencana untuk menjadwalkan ulang pemeriksaannya.

Seperti diketahui, Haikal Hassan Baras dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Sekretaris Jenderal Forum Pejuang Islam Husin Shihab.

Haikal Hassan Baras dipolisikan oleh Husin Shihab atas dugaan menyebar berita bohong karena menyampaikan mimpi bertemu dengan Rasulullah SAW saat pemakaman lima Laskar FPI di Megamendung, Bogor, Jawa Barat.

Laporan terhadap Haikal tertuang pada nomor bukti laporan polisi TBL/7433/XII/YAN.2.5/2020/SPKT PMJ.***

Editor: Nadisha El Malika

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah