Jumat Keramat, KPK Tetapkan Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sebagai Tersangka Korupsi

- 1 April 2021, 17:14 WIB
Bupati Bandung Barat Aa Umbara terkait dengan dugaan korupsi bantuan covid-19.
Bupati Bandung Barat Aa Umbara terkait dengan dugaan korupsi bantuan covid-19. /Instagram @photodiagonal/

Wakil Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan memastikan roda pemerintahan harus tetap berputar meski kasus tengah menerpa Pemkab Bandung Barat.

"Tentu kami prihatin tetapi tetap harus optimis berdoa yang terbaik. Bagaimana pun juga kita harus meyakinkan masyarakat bahhwa roda pemerintahan tetap jalan," ujar Hengky Kurniawan.

Santernya isu yang berkembang di masyarakat khususnya Bandung Barat, berdampak ada beragam opini publik yang berkembang.

Baca Juga: Jelang Ramadan, MUFFEST 2021 Dorong Pulihkan Ekonomi lewat Ekosistem Fashion

Menyikapi itu, Hengki minta agar masyarakat tetap mengedepankan azas praduga tak bersalah demi menjaga hak-hak kemanusiaan nama-nama yang terseret kasus.

"Tetap kita juga mengedepankan asas praduga tak bersalah pokonya minta doanya saja lah, karena kekuatan doa ini kan luar biasa. Perlu kita sama-sama untuk mengetuk pintu langit agar KBB lebih baik," kata Hengki.

Selain pelayanan publik, peran pemerintah yang tetap harus berjalan optimal adalah upaya pengendalian Pandemi COVID-19.***

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x