Apa Orang yang Sudah Kena COVID-19 Akan Kebal dan Tidak Akan Tertular Lagi? Berikut Penjelasannya!

- 2 Januari 2021, 11:06 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /pixabay/

JURNAL GAYA – Banyak yang mempertanyakan apabila seseorang sudah terkena virus COVID-19. Setelah sembuh tubuhnya menjadi kebal dan tidak akan tertular lagi. Akun @sekretariat.kabinet membeberkannya dari pendapat para ahlinya.

Baca Juga: Muhammadiya Minta Pemerintah Terbuka dan Tranparan Tentang COVID-19

Faktanya sebagai berikut bahwa seseorang setelah sembuh dari COVID-19 , tubuh pasien akan membentuk antibodi. Namun sayangnya masih ada beberapa orang yang terinfeksi kembali virus yang sama. Menurut Pakar Imunisasi Indonesia Dr. Jane Soepardi MPH menegaskan bahwa semua orang yang terifeksi COVID-19 masih terus dipantau, apakah 2 tahun lagi atau 5 tahun lagi sehat atau tidak.

Baca Juga: COVID-19 Diprediksi Lama Mereda, Tjahjo Kumolo Minta ASN Keluar dari Zona Nyaman

Kemudian dari Dekan NYU School of Global Public Health dr. Dainelle C. Ompad, mengatakan bahwa belum ada yang meyakinkan dari resiko terinfeksi, jadi belum ada kesimpulan tubuh kebal.

Baca Juga: Menkes Ungkap 7 Vaksin yang Digunakan untuk 'Hajar' COVID-19 di Indonesia

Pendapat lainnya dari Ahli Penyakit Iinfeksi dari John Hopkins University, Center for Health Security Dr. Amesh Aldaja menyatakan masih jarang kasus terinfeksi kembali virus COVID-19, namun hal ini tidak menjadi perhatian utama di beberapa bulan pasca infeksi. “Jadi, masih butuh waktu untuk mempelajari mereka yang telah pulih,” ujar Amesh.

Baca Juga: Nikmati Mudahnya Belanja Online di Merchant Baru ShopeePay

Untuk itu, dampak dan efek COVID-19  masih terus diteliti. Sekretariat Kabinet pun menghimbau terus taati protokol kesehatan untuk menjaga diri serta keluarga dari penyebaran COVID-19. ***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x