Vaksin Sinovac Hanya untuk Anak Usia 6 Sampai 11 Tahun Mulai 2022, Begini Menurut Kemenkes RI

- 14 Desember 2021, 16:42 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19
Ilustrasi Vaksin Covid-19 /Deasy Rafianty/Pexels

JURNAL GAYA - Pelaksanaan vaksinasi anak sesuai dengan Instruksi Presiden untuk segera melaksanakan vaksinasi pada anak 6 sampai 11 tahun, akan menggunakan vaksin jenis Sinovac.

Dikutip Jurnal Gaya dari laman Kemenkes RI, sebanyak 6,4 juta dosis vaksin Sinovac yang akan digunakan hingga akhir Desember 2021.

''Ada 6,4 juta dosis untuk Desember dan kemudian Januari 2022 akan ada tambahan vaksin Sinovac dari Dirjen Farmalkes dan sudah datang, sehingga ini (vaksinasi untuk anak) tidak akan putus,'' tutur Plt. Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kemenkes, Dokter Maxi Rein Rondonuwu.

Sinovac mulai tahun depan, lanjut Maxi, hanya akan digunakan untuk dosis anak.

Ini menjadi catatan sehingga untuk vaksin non Sinovac akan diprioritaskan untuk sasaran selain anak usia 6 sampai 11 tahun.

Baca Juga: Info SAMSAT Keliling Kota Tasikmalaya, Selasa, 14 Desember 2021

Untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6 sampai 11 tahun akan dimulai hari ini, Selasa 14 Desember 2021.

Jumlah sasaran vaksinasi mencapai 26,5 juta anak berdasarkan data sensus penduduk 2020.

Dokter Maxi Rein Rondonuwu mengatakan pihaknya sudah mempersiapkan kick off pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6 sampai 11 tahun.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani

Sumber: Kemenkes RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x