Siap Tempur? Prajurit TNI AD Terbaik Diterbangkan ke Wilayah Papua

- 10 Desember 2020, 23:18 WIB
Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayor Jenderal TNI Hassanudin (dua kiri), memberangkatkan personelnya yang di-BKO-kan ke wilayah Kodam XVII Cenderawasih dan Kodam XVIII Kasuari, di Markas Kodam I/BB, di Medan, Kamis.
Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayor Jenderal TNI Hassanudin (dua kiri), memberangkatkan personelnya yang di-BKO-kan ke wilayah Kodam XVII Cenderawasih dan Kodam XVIII Kasuari, di Markas Kodam I/BB, di Medan, Kamis. /ANTARA/HO-Penerangan Kodam I/Bukit Barisan/

 

JURNALGAYA - Personel Kodam I/Bukit Barisan yang ditugaskan sebagai personel dengan status bawah kendali operasi (BKO) Kodim persiapan di wilayah bagian timur Indonesia gelombang III/2020 diberangkatkan ke wilayah Kodam XVII/Cenderawasih dan Kodam XVIII/Kasuari.

"Sebagai prajurit Sapta Marga, penugasan dalam bentuk apapun yang diberikan negara merupakan kehormatan dan kebanggaan," kata Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayor Jenderal TNI Hassanudin, dalam penggarahannya di Markas Kodam I/BB, Medan, Kamis 10 Desember 2020, saat pemberangkatan personel Kodam I/BB.

Ia mengatakan, perlu dipahami bahwa pemberangkatan satuan tugas ini adalah untuk membantu proses pengembangan dan pembangunan Kodim baru di dua komando utama teritorial itu.

Baca Juga: 200 Tewas dan Ribuan Luka, Jaksa Dakwa Perdana Menteri Lebanon dan Tiga Mantan Menteri

Dengan keterbatasan jumlah personel dari Kodam XVII/Cenderawasih dan Kodam XVIII/Kasuari, maka Markas Besar TNI AD memandang perlu untuk membentuk satuan tugas yang berisikan personel terpilih dan terbaik dari semua Kodam seluruh Indonesia, termasuk dari Kodam I/Bukit Barisan.

Kodam XVII/Cenderawasih memiliki wilayah operasi Provinsi Papua dan Kodam XVIII/Kasuari di Provinsi Papua Barat.

"Saya berharap kalian dapat melaksanakan tugas ini dengan dilandasi semangat pengabdian, profesionalitas, dedikasi, disiplin dan penuh rasa tanggung jawab," kata dia.

Baca Juga: Blak-blakan Dapat Pesanan dari Jakarta, Ustadz Abdul Somad, 'Begini Cara Saya Melawan'

"Bekali diri kalian tentang pengetahuan pembinaan teritorial, lima kemampuan teritorial, yakni temu cepat-lapor cepat, manajemen teritorial, penguasaan wilayah, perlawanan rakyat dan komunikasi sosial serta metode pembinaan teritorial," ujar jenderal bintang dua itu.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah