Rizal Ramli : Kegagalan Pengendalian Covid-19 Akan Menyeret Ekonomi Ke Bawah

- 6 Januari 2021, 12:49 WIB
Ekonom Senior Rizal Ramli.*
Ekonom Senior Rizal Ramli.* /YouTube Karni Ilyas

JURNAL GAYA – Presiden Joko Widodo ditahun 2021 pemerintahannya masih fokus membangun infrastruktur di wilayah Indonesia. “Tahun 2021 juga tetap akan kita isi dengan pembangunan infrastruktur dan sumber daya manusia seperti yang telah kita canangkan,” ujar Joko Widodo dalam dalam unggahan instagram pertamanya di tahun 2021 dengan akun @jokowi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Orang Pertama Disuntik Vaksin COVID 19, Disiarkan Secara Live

Bahkan diakui Jokowi pihaknya sudah menganggarkan cukup besar untuk infrastruktur itu. “Anggaran besar kita kucurkan untuk pembangunan bendungan dan jaringan irigasi, jalan, jalur kereta api, bandar udara, sampai rumah-rumah susun di seluruh Indonesia,” tegasnya.

Baca Juga: SENTIL Skenario Pemulihan Ekonomi, Rizal Ramli : Heboh Tapi Kacau, Tak Ada Dirigen

Sementara itu mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli mengungkapkan bila pemerintah gagal mengatasi pengendalian COVID 19 maka akan berpengaruh pula pada perekenomian Indonesia. “Ekonomi 2021: Kegagalan pengendalian covid-19 akan menghambat konsumsi masyarakat menengah atas. Mereka mempunyai daya beli kuat & tabungan. Pelambatan konsumsi akan menyeret ekonomi ke bawah.  Sedangkan daya beli masyarakat pekerja & sektor informal,” ujar Ekonom Senior ini melalui akun twitternya @RamliRizal, Rabu 6 Januari 2021.

Baca Juga: Kepala Bappenas Sebut Tanaman Hias dan Anggrek Jadi Sektor Ekonomi Winner di Masa Pandemi

Sebelumnya diungkapkan Jokowi bahwa 2020 adalah tahun penuh tantangan dan ketidakpastian. Pandemi global Covid-19 telah mengubah tatanan kehidupan kita setahun terakhir, tidak hanya di Indonesia tapi juga di seluruh dunia. “Hari ini, kita memasuki tahun 2021 dengan langkah yang lebih tegap. Pembelajaran yang mahal, pengorbanan yang tiada tepermanai selama berbulan-bulan dalam pandemi, membuat kita lebih siap,” tulis Jokowi.

Baca Juga: Tahun 2021, Jokowi Tetap Fokus Bangun Infrastruktur Negeri ini

Selain pembangunan infrastruktur, Jokowi pun tetap fokus dalam penanganan masalah COVID-19 ini. “Tahun ini, jika tak ada aral melintang, pemerintah akan menggelar vaksinasi massal Covid-19 kepada masyarakat. Indonesia telah mengamankan pasokan vaksin dari Sinovac, Novavax, AstraZeneca, dan BioNTech-Pfizer,” bebernya.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x