Besok Hari Terakhir Puasa Ayyamul Bidh, Jangan Lupa ini Niatnya

- 26 Februari 2021, 21:07 WIB
Ilustrasi puasa Ayyamul Bidh
Ilustrasi puasa Ayyamul Bidh /Shutteratock/

JURNAL GAYA – Hari besok, Sabtu 27 Februari jangan lupa puasa hari terakhir Ayyamul Bidh. Jika Anda akan mengerjakan puasa sunnah tersebut sama dengan berpuasa selama satu tahun.

Baca Juga: Partai Demokrat Pecat 7 Kader, Jhoni Allen Marbun Langsung Dicopot dari Anggota DPR RI

Menurut kalender tahun 1442 Hijriah tanggal 1-12 Februari atau dalam kalender Hijriah masuk dalam bulan Jumadil akhir dan tanggal 13-28 Februari masuk dalam bulan Rajab. Berdasarkan kalender tersebut puasa Sunnah Ayyamul Bidh jatuh pada tanggal 13-15 Rajab atau tanggal 25,26, dan 27 Februari 2021.

Baca Juga: SIAP-SIAP Pemerintah Akan Buka 1,3 Juta Formasi CPNS Tahun ini

Puasa Ayyamul Bidh dilakukan setiap pertengahan bulan atau tepatnya pada tanggal 13, 14, 15, terkecuali pada bulan Ramadhan. Keutamaan puasa Ayyamul Bidh, banyak hadits yang menyebutkan bahwa puasa ayyamul bidh memiliki keutamaan seperti puasa sepanjang tahun. Penjelasannya adalah sebagai berikut.

Satu hari berpuasa sunnah, maka kebaikan yang kita dapatkan akan berlipat ganda sebanyak sepuluh kebaikan. Jika kita berpuasa tiga hari dalam satu bulan, maka kita akan mendapat 30 hari kebaikan. Apabila kita melakukan puasa sunnah ini rutin setiap bulan selama satu tahun, maka kita seperti berpuasa sepanjang tahun.

 Baca Juga: 18 Apartemen Mewah Milik Tersangka Korupsi Asabri Benny Tjokrosaputro Disita Kejagung

Dalam hadist riwayat Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu berkata, "Rasullullah SAW mewasiatkan padaku tiga nasehat yang aku tidak meninggalkannya hingga aku mati: (1) berpuasa tiga hari setiap bulannya, (2) mengerjakan salat Dhuha, (3) mengerjakan salat witir sebelum tidur."

 Baca Juga: Beres Dilantik, Gibran Langsung Blusukan Pantau Vaksinasi di Solo

Halaman:

Editor: Yugi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x