Menhub Budi Karya Langsung Cek Infrastruktur Sejumlah Bandara Terdampak Bencana Alam NTT

- 9 April 2021, 20:54 WIB
Menteri Perhubungan  Budi Karya Sumadi
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi /Twitter.com/@setkabgoid

Usai dari Kupang, Menhub melanjutkan perjalanan ke Waingapu. Menteri Budi mengecek kondisi Bandara Umbu Mehang Kunda yang masih ditutup sejak Senin (5/4) lalu akibat terendam banjir. Banjir merendam hingga setinggi kurang lebih satu meter, yang menyisakan lumpur di area bandara.

“Peristiwa banjir ini sangat dahsyat, karena di Waingapu tidak pernah ada banjir seperti ini. Saat ini sedang dilaksanakan pembersihan dan perbaikan. Kami targetkan Minggu (11/4) bandara ini sudah bisa melayani penerbangan kembali,” katanya.

Di Waingapu, Menhub juga mendengarkan penjelasan dari Bupati Sumba Timur Khritofel Praing. Di Kabupaten ini, banjir merendam 5.100 rumah dan 12 ruas jalan, serta memutus jembatan, dan ada bendungan yang jebol.

Mendengar hal tersebut, Menhub segera berkoordinasi dengan kementerian terkait lainnya, khususnya dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. ***

Halaman:

Editor: Yugi Prasetyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah