Pasti Enak! Ini Dia Resep Rendang Daging Sapi yang Super Empuk dan Lezat untuk Menu Lebaran

- 17 April 2023, 23:29 WIB
Pasti Enak! Ini Dia Resep Rendang Daging Sapi yang Empuk dan Lezat untuk Menu Lebaran
Pasti Enak! Ini Dia Resep Rendang Daging Sapi yang Empuk dan Lezat untuk Menu Lebaran /JG/Rizka/Facebook Kumpulan Resep Makanan

JURNAL GAYA- Bikin daging rendang sapi yang empuk dan lezat harus tahu trik dan caranya.

Mengapa? Karena mengolah daging sapi untuk dijadikan rendang, perlu pengolahan yang tepat agar hasilnya empuk.

Untuk mengolah daging sapi agar masakan rendang kita menjadi empuk, kita harus tahu caranya dan resepnya!

Baca Juga: Enak Banget! Ini Dia Resep Rendang Daging Khas Minang yang Empuk dan Lezat untuk Menu Lebaran

Apa itu resepnya? Resepnya yaitu resep rendang daging sapi yang empuk dan lezat untuk menu Lebaran.

Olahan daging rendang sapi yang tepat dipercaya bisa bikin daging empuk, lezat dan enak banget disantap di hari lebaran.

Seperti yang dikutip Jurnal Gaya dari Cookpad Suwarti, ini dia resep daging sapi yang bisa dijadikan acuan untuk bikin daging rendang yang empuk dan lezat.

Bahan-bahan

2 kg daging sapi

2 L santan kental

1 L santan encer

 

Baca Juga: Resep Rendang ala Sumatera Barat, Autentik Tapi Bikinnya Sangat Praktis dan Mudah

Bumbu pelengkap

5 iris laos

5 Lembar daun salam

5 batang serei

1 lembar daun kunyit

7 lembar daun jeruk

2 potong kayu manis

7 cengkih

Bumbu halus

20 bawang putih

30 bawang merah

16 kemiri

1 sdt jinten sangrai

1.5 sdt garam

2 sdt kaldu penyedap

2 sdt merica

3 sdt ketumbar

Baca Juga: Resep Bumbu Rendang Spesial Idul Adha, Awet Alami, Praktis dan Lezatnya Persis Khas Minang

Cara membuat

1. Cuci bersih daging dan potong-potong jadi 40 potong.

2. Bumbu halus diblender agar benar-benar meresap.

3. Setelah bumbu halus lalu masukan wajan yang sudah diatas kompor dengan api kecil untuk menyusutkan air.

4. Setelah air menyusut tambah minyak untuk menumis bumbu sampai harum, tambah bumbu pelengkap.

5. Lalu masukan daging aduk rata lalu pindah ke panci presto tambah santan encer,kurang lebih 20 menit daging sudah empuk.

6. Setelah daging sudah empuk, pindah lagi ke wajan semula masak lagi dengan di tambah santan 2 L. Tunggu Sampai santan menyusut dan cek rasa.

7. Setelah air benar menyusut angkat dan rendang daging sapi siap untuk disantap.

Sekian resep daging sapi lezat dan empuk. Semoga bermanfaat untuk kita dalam menyiapkan masakan untuk menu Lebaran nanti.***

Editor: Dini Budiman

Sumber: Cookpad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x